Selasa, 29 Desember 2020

Hutan Lindung Sungai Wain, Hutan Perawan Balikpapan!

 "Hutan Lindung Sungai Wain, Hutan Perawan Balikpapan!"

Gimana perasaanmu setelah membaca judul di atas? 

Kalau kamu langsung gatal, tak sabar pengen klik berarti mission accomplished, ne!

Sebenarnya aku mau bikin judul bombastis, tsaaah, "Hutan Lindung Sungai Wain, Sang Perawan Urban" Rasanya lebih greget kan! 

Tapi, aku mau para pembaca sejak awal merasa bahwa di sini aku sedang berbagi tentang H-U-T-A-N sekaligus branding kota kesayangan, Balikpapan. 

Jadilah judul di atas yang tayang!


Lokasi Hutan Lindung Sungai Wain, Hutan Perawan Balikpapan

"Hutan Lindung Sungai Wain, sering disingkat HLSW, adalah hutan primer atau hutan perawan, satu-satunya di dunia, yang berjarak sangat dekat dengan kota, hanya 15km dari pusat kota Balikpapan"

Pernyataan ini sering diulang-ulang Pak Rusdiansyah, salah satu pemateri acara pelatihan Himpungan Parawisata Indonesia (HPI) yang dihelat 18-20 November lalu di Hotel Grand Tjokro Balikpapan.

Tepatnya berada di kelurahan Karang Joang, kecamatan Balikpapan Utara.

Sedangkan menurut wikipedia, HLSW merupakan perpaduan objek wisata Hutan dan Sungai, dengan luas 10.025 Ha, yang terdiri dari:

  • Hutan Dipterocarpa dataran rendah
  • Hutan Dipterocarpa perbukitan 
  • Hutan Rawa Terbuka dan Air Tawar
  • Hutan Riparian
  • Aliran Sungai Wain sepanjang +/ 18.300mtr dengan hutan bakau di tepiannya dan Sungai Bugis.

"... dan kabar baiknya, di hari terakhir pelatihan ini, kita akan bolang ke ke sana". Pak Rusdiansyah juga menambahkan.

Alhamdullillah, bisikku lirih dalam hati.

Ekowisata Hutan Lindung Sungai Wain

Praktis, sejak pandemi melanda November 2019, aku belum pernah travelling ke destinasi wisata. Jadi, kesempatan kali ini sungguh membuat hatiku berbunga-bunga, bagai memori kencan perdana, tsaaah!

Semesta pun seperti mengaminkan doa semua peserta, cuaca cerah jadi saksi perjalanan salah satu destinasi wisata unggulan Balikpapan, si kota Minyak, di masa new normal ini, kakaaa.

Tapi sebelumnya, sssst, sini, sini, aku bisikin, destinasi unggulan lainnya : Mangrove Center Graha Indah, di sini kamu punya kesempatan melihat bekantan, si Monyet Belanda, fauna endemik Borneo. Sedangkan untuk yang doyan uji nyali, trekking tipis-tipis menikmati view ala-ala Great Wall Tiongkok, boleh nih nemplok ke Batu Dinding Borneo.

Kembali ke laptop!

Begini nih penampakan bis pariwisatanya!

hutan lindung sungai wain hutan perawan balikpapan

Kami duduk satu orang per satu bangku. Jadi, bus segede gaban ini, isinya hanya 25 penumpang saja. Lengkap dengan prosedur kesehatan, memakai masker, tentu saja!

Praktek Tour Guide di dalam Bis Pariwisata

"Dalam kesempatan kali ini, kita akan langsung mempraktekkan semua materi pelatihan, bisa pakai bahasa Inggris maupun Indonesia" Pak Rusdiansyah membuka tur ekowisata saat bis mulai bergerak meninggalkan areal parkir hotel Grand Tjokro

Satu persatu peserta mulai uji nyali menjadi tour guide dan tak terasa kurang dari setengah jam, bis pun berbelok memasuki persimpangan gerbang masuk Hutan Lindung Sungai Wain, Hutan Perawan Balikpapan.

Jadi, rute ke Hutan Lindung Sungai Wain ini searah dengan jalur Balikpapan Samarinda. Kalau dari Balikpapan berada si sisi kiri jalan, termasuk dalam wilayah kecamatan Balikpapan Utara, kelurahan Karang Joang, dan selanjutnya 6 km lagi untuk mencai zona inti hutan lindung.

Hutan Lindung Sungai Wain, Selayang Pandang

Hutan Lindung Sungai Wain, awalnya dikenal dengan "Hutan Tutupan" oleh Sultan Kutai pada tahun 1934.

Di hutan ini jugalah tinggal fauna langka, beruang madu, maskot kota Balikpapan.

hutan lidung sungai wain

Mengutip dari satuharapan.com, tahun 1997, peneliti asal Belanda, Gabriella Fredriksson memulai riset panjangnya di HLSW, yang merupakan rumah bagi 50-100 beruang madu liar. Penelitian dan upaya konservasi doi meraup publisitas dan perhatian.

Selanjutnya, mulai tahun 2002, beruang madu mulai dijadikan maskot kota Balikpapan dan diresmikan lewat  SK Walikota No. 4 Tahun 2005.

"Untung saja ikut pelatihan HPI ini, aku jadi tercerahkan, ternyata ada BTS (Behind The Scene) maskot beruang madu!" Bisikku lagi.

Sebelum tiba di pendopo HLSW, kami juga melewati gerbang Kebun Raya Balikpapan. Jujur aku baru tahu kalau destinasi ini terletak dalam lokasi yang sama. Namun saat itu ada tulisan "Tertutup" di pintu masuknya. Mungkin karena pengaruh pandemi.

Usai coffee break dan mendengarkan pengarahan dari tour guide HLSW, Ramdhan Hutagalung, di Pos Ulin - pos penjagaan utama, trekking pun dimulai!

Are you ready guys?

Trekking Pendidikan

Menurut Ramdhan, awal trekking bisa disesuaikan dengan kebutuhan wisatawan.

Untuk jalur pendidikan, biasanya untuk siswa, trekking yang dipilih relatif tidak berat bahkan beberapa trek sudah disediakan kayu ulin. Jadi kemungkinan untuk terendam lumpur, kecil sekali. Jadi pakaian bisa tetap relatif bersih.

Nah, dalam kesempatan kali ini, apalagi jatuh pada hari Jumpat, kami hanya bisa menikmati trekking jalur pendidikan. 

Padahal jauh dalam hati, aku ingin sekali uji nyali sampai ke Camp Djamaluddin yang hits itu, agar kemungkinan berinteraksi dengan flora langka anggrek, kantung semar, berbagai jenis jamur dan flora endemik Jahe Balikpapan, pasti lebih besar dong!

... not to mention fauna endemik lain seperti orang utan, macan dahan, beruang madu, berbagai jenis kera dan bekantan.

Tepat kira-kira jam 10 pagi, trekking pun dimulai dari rute lokasi bendungan Sungai Wain.

Sesaat sebelum memasuki hutan perawan, di bawah pohon besar nan rindang semua peserta diminta berdoa, memohon keselamatan dan juga bisa mengambil hikmah atas perjalanan ekowisata kali ini.

pohon ara hutan lindung sungai wain

"Sebelum doa kita mulai, ada yang tahu kenapa kita berhenti di sini untuk berdoa?" Tanya Mas Soni ketua Dewan Pimpinan Cabang HPI Balikpapan.

"Lihat pohon besar ini? Ini adalah pohon ara yang juga disebutkan dalam tiga kitab suci agama Islam, Kristen dan Hindu!" Itulah kenapa kita berdoa di sini. Jelas Mas Soni.

Wah, lagi-lagi aku merasa takjub dengan materi pelatihan ini!

Buaya Muara Hutan Lindung Sungai Wain

"Bunda, ntar hati-hati lho saat di Hutan Lindung Sungai Wain nanti, jangan sampai terpisah dari rombongan, ada buaya lho di sana!"

Pesan Bang Iqbal, suamiku, kembali terngiang, saat aku berjalan tepat di belakang sang forest ranger, Mr Ramdhan. Di belakangku ada beberapa peserta lain yang mengiringi.

"Dan, apa benar di sini ada buaya?" Tanyaku, kepo!

"Benar Bu. Coba ibu lihat rerumputan di sebelah kiri ibu itu, ada beberapa yang rebah. Nah itu bekas buaya berjemur" Ramdhan menjawab kalem sambil trus berjalan.

"Masya Allah, rumput di tepi waduk Sungai Wain itu hanya kira-kira 30cm dari jalur trek!" Gumamku dalam hati.

"Tapi, jam begini biasanya buaya sedang di dalam air, Bu" Ramdhan menambahkan buru-buru, seperti bisa membaca pikiranku.

"Lalu, jam berapa biasanya mereka, tanning, Dan?" Aku masih kepo dong, tentu saja!

"Biasanya jam 6 pagi dan menjelang magrib" Tambah Ramdhan lagi.

Untunglah trek di samping bendungan ini segera berakhir. Kami pun berbelok, mulai memasuki hutan perawan yang sebenarnya.

Simfoni Hutan Lindung Sungai Wain, si Hutan Perawan Balikpapan

"Ibu, lihat gemburan tanah itu?" Itu bekas sosoran babi hutan Bu. Tambah Ramdhan lagi.

Aku menoleh ke kanan dan yes, gundukan tanah liat terlihat di beberapa tempat.

Simfoni hutan segera menyambut kami. Suasana sejuk dan teduh langsung membasuh kalbu. Mentari sudah tak kuasa menembus tajuk flora rimba. 

Di depan, Ramdhan sesekali menebaskan parang jika ada penghalang.

Kami lalu hanyut dalam kebisuan hutan, mereguk kedamaian, menyesap eksotika sang perawan!

Tiba-tiba, simfoni hutan semakin gaduh dan riuh!

"Apakah ibu memperhatikan perbedaan suara-suara binatang semenjak kita masuk tadi Bu? Sekarang semakin nyaring ya Bu. Itu tandanya ada perbedaan waktu. Coba lihat jam ibu, pasti sekarang sekitar jam setengah sebelas" Tukas Ramdhan lagi.

Aku meraih HP dan yup, 10:31 tertera di sana!

"Begitulah cara binatang hutan menandai waktu Bu. Coba deh nanti sekitar jam 11, pasti bakal riuh lagi, Tambah Ramdhan lagi.

Again, masya Allah, to be honest this is so new for me!

Rest Area Pos Satu

Akhirnya kami sampai di area yang sedikit terang dan terbuka, namun berbalut aura sendu. Sinar mentari mengintip malu-malu dari sela dahan dan mendarat lembut di lantai dasar hutan perawan.

"Jika beruntung, kita bisa bertemu burung enggang Bu, di sini tempat mereka mencari makanan" Ramdhan membuka percakapan.

Sambil menunggu peserta lain tiba, aku mengambil video tajuk pohon sambil berputar, dengan low angle!

Wah, rasanya begitu luar biasa. Kamu, iya kamu, harus buktikan sendiri kebenaran sensasi sesi merekam footage seperti ini!

"Saya perhatikan tadi ada yang ketinggalan sangat jauh dari rombongan" Pak Rusdiansyah membuka sesi ketika peserta sudah berkumpul di post istirahat hits ini.

"Saat bepergian dengan rombongan apalagi dalam hutan, usahakan jangan sampai terpisah, ya. Resikonya bisa sesat!"

"... dan yang paling penting usahakan situasi selalu dalam keadaan sunyi, seperti suasana eksotika belantara, agar penghuni hutan tidak merasakan kehadiran kita, sehingga kemungkinan untuk bertemu dan berinteraksi dengan mereka lebih besar"

Demikianlah beberapa catatan yang aku dapatkan saat sesi istirahat.

Usai foto bareng dan minum, 15 menit kemudian kamu pun kembali ke Pos Ulin dengan jalur trekking berbeda.

Pulang dengan Trek Berbeda

Kembali aku berada tepat di belakang Ramdhan. 

Beberapa rute pulang ini agak sedikit berbeda dri rute awal tadi. Kali ini kami tidak melewati bendungan tempat buaya "hang out".

Terus terang aku sangat suka jalur pulang ini, karena eksotika belantaranya sangat terasa. Berjalan di bawah tajuk pohon-pohon yang didominasi marga shorea.

Sesekali Ramdhan berhenti, dan tentu saja penyakit kepo aku kembali kumat!

"Dan, kenapa tadi kamu berhenti?"

"Oh tadi, aku sayup-sayup mendengar suara monyet di kejauhan, Bu. Aku pikir mereka mau berlompatan ke arah lokasi kita"

"Oh, begitu

"Mau say hello kali!" Batinku geli.

Tiba-tiba, Ramdhan berhenti di sebuah pohon yang kulitnya "terluka"

"Nah, ini bekas cakaran beruang madu, Bu. Dia mencakar batang pohon dan ingin mencari serangga yang biasanya membuat sarang di batang pohon"

Saking takjubnya aku lupa bertanya, jam berapakah meal time sang beruang madu itu.

Baidewei, subway, menurut pengamatanku trek pulang ini agak sedikit "menantang" giccu, karena ada beberapa topografi yang mendaki. Lumayan bikin keringat bercucuran meski dalam balutan kesejukan hutan perawan.

Alhamdullilah, akhirnya kami tiba kembali di Pos Ulin dan ternyata beberapa peserta sudah tiba dan sedang menyantap makan siang.

Usai mencuci tangan, seorang panitia langsung menyodorkan nasi kotak. 

Sempurna,bisikku dalam hati, karena "kampung tengah" memang sudah minta diisi!

"Kami tadi pakai jalur yang sama seperti rute masuk tadi Bu, jadi lebih dekat!" Jelas Rian, salah sorang peserta yang duduk di sampingku saat aku mulai menyantap nasi kotak.

Kiat Berkunjung ke Hutan Lindung Sungai Wain, Sang Perawan Urban!

"Berkunjung ke HLSW dan bertemu beruang madu atau hewan endemik lain, tak seorang pun bisa memberikan jaminan!" Tegas Mba Tari, salah seorang peserta yang juga memiliki agen travel ini.

rest area hutan lindung sungai wain


Semuanya tergantung rezeki dan tingkah lalu kita saat trekking di dalam hutan.

"Oh, kirain tergantung amal ibadah, mba!" Aku menyelutuk dan pecahlah tawa di Pos Ulin. 

"Namun ada beberapa kiat yang bisa kita adopsi agar kemungkinan bertemu penghuni hutan bisa menjadi kenyataan!" Sambung Pak Rusdiansyah. Diantaranya, galilah informasi sebanyak-banyaknya dari PIC tour dan yang utama, hindari berisik saat di areal hutan perawan!

Informasi Lainnya

Pos Ulin, selain sebagai pos penjagaan utama Hutan Lindung Sungai Wain juga berfungsi sebagai sentra kerajinan Sungai Wain. Puluhan pengrajin yang juga warga Sungai Wain tergabung dalam kelompok pengrajin hasil binaan program CSR Pertamina, dengan Discover Borneo sebagai pelaksana program.

Sayang sekali aku lupa mengambil foto hasil karya pengrajin ini. Mungkin ini pertanda agar aku ke sini lagi. Hihihi.

Seperti aku sebutkan di awal, jalur perjalanan bisa dipilih sesuai kemampuan dan panjang jalur jelajah. Untuk perjalanan setengah hari, pilihan Jalur Pendidikan seperti di atas bisa jadi opsi. Jika ingin bermalam di rimba, Jalur Induk menjadi pilihan utama!

Saat ini, harga tiket masuk ke Hutan Lindung Sungai Wain masih gratis namun dianjurkan untuk memberi tips kepada Forest Ranger seperti Mas Ramdhan.

Baidewei, subway, saat trekking kemarin, aku sangat menikmati suasana dan hanya mengambil sedikit dokumentasi. Selain itu suasana di dalam hutan juga minim cahaya, terhalang kanopi tajuk penghuni rimba. Jadi kalau kamu punya akses ke HP Sultan, bawa juga ya, biar greget kebangetan!

34 komentar:

  1. Auto ngakak pas baca kapan si buaya tanning wkwkwkwkwk. Aku jujurnya lgs mundur teratur waktu tau di sana ada buaya :D. Seraaam mba.

    Tapi salut juga yg bagian, utk tau jam brp itu bisa diketahui dari suara2 binatangnya. Hebaaaat, guide nya ahli bgt soal hutan berarti.

    Eh kalo buaya aku memang takut, tp beruang madu aku penasaran sbnrnya pgn ketemu mba .apalagi mereka biasanya ga ganas :).

    BalasHapus
    Balasan
    1. Menurut artikel yang pernah aku baca, buaya muara di HLSW justru menghindari ketemu manusia, kecuali ada yang memprovokasi ya...

      Btw, aku juga sempat gugup ketakutan mba, pas Ramdhan bilang, "... itu lho Bu di rumput yang rebah itu bekas buaya "tanning"

      Lha, itu lho cuma 30cm dari jalur trekking.
      Hayyaaaa...
      Eh, Ramdhan mah, dengan PD tetap berjalan tanpa beban.
      Hahaha...
      Sudah biasa kali ya.
      Sudah immun.

      Hapus
    2. Buaya kapan tanned nya?? 😆😆😆😆😆

      Nanti mereka Juga berpikir "kapan kulitku semulus manusiaaa?"

      Pengen banget ikutan jalan. Kalo dH biasa di hutan keluar Masuk dengan lancar pasti memang Bisa memperkiraka waktu dari suara..

      Kalo beruang aku tetep gak berani sih mbak fanny 😆😆😆 meski lucu imut2 kalo kebayang pooh.. tetep ajaaaa..

      Kak roooss
      Ayoklah Kita jalan2 ke hutan aku ikut yaaaa

      Hapus
    3. Siap jadi dayang-dayang kalau Neng Sofie mau ke Balikpapan.
      Just lem me know, dear

      Hapus
  2. Kaaak, seru banget trekkingnya masuk ke dalam hutan perawan. Jadi nambah pengetahuan dan pengalaman.

    Baca tentang beruang madu, apa sama dengan Winnie The Pooh? Haha...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepertinya mereka sepupu sekali, sama-sama dari kelas Mammalia, dan ordo Carnivora :)

      Hapus
  3. wah ka Ros kangen banget kalau lihat hutan-hutan kayak begini, udah lama banget ga main ke hutan, ajakin aku kakak cantik

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo, ayo terbang ke Borneo!
      Beta siap jadi dayang-dayang :)

      Hapus
  4. Ah senang sekali jalan-jalan masuk Kawasan Htan Wain. Kita jadi lebih menghargai keberadaan hutan ya, dan semoga ikut membat perlindungan dan kelestariannya. Bikin kaget pas ada buaya disebut-sebut, mesti hati-hati kalau masuk habitat mereka

    BalasHapus
    Balasan
    1. Lebih bahaya Buaya Darat kang Aip, hihihi...
      Kalau buaya air, justru setia!

      Hapus
  5. hutan memang bikin sejuk dan rindang. Kalau ke hutan ingat hiking pas jaman SMA Kak. menyenangkan. kapan ya aku bisa ke sini.

    BalasHapus
  6. Kak Anna ohbi travelling banget yaa..
    Aku serius...taku kalau diajakin jalan masuk-masuk hutan begini.
    Ada rasa was-was gitu...karena gak dibekali dengan kecakapan. Biasanya orang yang biasa menjelajah begini, orangnya pengambil keputusan yang cepat yaa, kak...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagi-bagi hobi, Teh Lendy.
      Teteh mah betah indoor, nah aku, kebagian outdoor, hihihi
      Biar balance!

      Hapus
    2. Uwwh, kak Anna..
      Aku jadi seger dikasih semangat kak Anna.

      Tapi membaca komentar sahabat di sini, semua pada kagum sama kak Anna. Kisahnya sungguh membuat kita serasa ikutan berpetualangan menjelajah Hutan Lindung Sungai Wain.

      Hapus
  7. Jd inget aku punya temen yg tinggal di Balikpapan dan dia blng disana rapih dan masih banyak hutan. Aku suka lihat pepohonan rindang yg besar, kayaknya seru juga kalau ada rumah pohonnya ya.

    BalasHapus
  8. pengen banget deh ke Kalimantan, salah satunya ya Balikpapan ini, banyak hutan rindang yang pohon-pohonnya tinggi begini, rasanya adem banget ya kalo bisa lihat langsung

    BalasHapus
  9. adanya hutan lindung seperti ini tentunya sangat membantu banget buat keberlangsungan hidup dan apalagi dengan banyak pohon rindang

    BalasHapus
  10. Seru ya mbak, apalagi bareng temen yg sevisi. Dapat banyak ilmu baru soal hutan nih, sering2 kayanya asik

    BalasHapus
  11. Menjelajah hutannya menyenangkan sekaligus menegangkan ya Mba, ada beruang madu, babi hutan, buaya, asli keder aku hihi...

    BalasHapus
  12. Wah luar biasa, ternyata perbedaan suara burung itu pertanda perbedaan waktu ya. Asli kereen. Baru tau juga tentang ini. Tapi, iya sih kalau masuk ke hutan baiknya gak berisik. Salut untuk para tour guide yang udah tau trik-trik di hutan.

    BalasHapus
  13. Banyak pelajaran yang dapat diambil dari perjalanan di dalam htan ya. Mengengal ke Maha Besar-an Allah dari berbagai jenis pohon yang tumbuh di hutan. Dan aku baru tahu juga Pohon Ara menjadi buah yang tertulis di dalam Kitab Suci tiga agama. Pernah membaca nama Ara yang katanya memang diambil dari pohon Ara.

    BalasHapus
  14. Ya ampun menarik banget bisa trekking di Hutan Perawan Balikpapan. Bacanya seru karena masih banyak hewan liar di daerah itu yaa

    BalasHapus
  15. Kalau trekking di tempat yang perawan begini hiasanya memang seru dan juga banyak kejutannya ya mba.. untung ngg ketemu yang lagi tanning hehehe

    BalasHapus
  16. Masya Allah, seru sekali pengalamannya mbak. Saya cukup membaca kisah mbak saja ah.
    Pertama, saya tidak bisa ikut jalan sejauh itu apalagi ada acara mendakinya sekalipun tidak tinggi-tinggi amat.
    Kedua, saya penakut bahaha.

    Saya baca saja ada bekas tanningnya sang buaya, sudah ngeri duluan.

    BalasHapus
  17. hutan kalimantan emang masih banyak yang hijau dan rimbun disertai hewan aslinya tapi ngeri juga mba kalo trekking disana meski itu udah dikelola misalnya, aku jalan ga tenang hahaha

    BalasHapus
  18. Waduuh banyak amat binatangnya ya, mulai dari buaya, babi hutan sampai beruang madu. Bisa ciut nyali nih kalau tau dari awal ada berbagai fauna itu hehehee... ngeri boooo

    Luar biasa ya alam Indonesia yang kaya akan flora dan fauna. Semoga aja kita semua bisa menjaga kelestariannya.

    BalasHapus
  19. Bagus ini mba... ada tracking pendididkannya juga. Anak2 bakal dapat banyak ilmu tentang tumbuhan dan hutan. dan yang terpenting bisa jadi tambah sayang hutan ya... Semoga terpelihara semuanya dan tetap perawan..

    BalasHapus
  20. Whaaa aku berasa kayak lagi ikutan tracking ke hutannya ini, Mbak. Seru banget, yaa. Bahkan rasa bahagianya bisa sampai ke sini, niiih. Dan takjub banget ya itu hewan-hewannya bisa menandai waktu dengan saling bersahutan. Nggak pernah terpikir olehku, lho. Terima kasih sudah sharing pengalaman serunya, Mbak.

    BalasHapus
  21. Wah nggak bisa bayangin seru dan deg- degannya.. Kalau pas jalan nemu buaya berjemur kan ngeri- ngeri sedap tuh..

    BalasHapus
  22. Wouuwww, auto mupeng baca trekking ke hutan perawan gini. BIsa masuk dan menikmati suasana hutan perawan, merupakan salah satu impian saya sejak lama. Wondering gimana sensasinya berada di dalam belantara yang minim cahaya, pohon-pohon besar berkanopi, aneka satwa yang masih terjaga, ngarep suatu hari bisa ikut tteking spt ini, aamiin

    BalasHapus
  23. Balikpapan memang banyak banget ya mbak hutan seperti ini, saya jadi penasaran pengen juga menjelajah bareng komunitas ke alam seperti hutan ini dan pastinya akan banyak sekali fauna yang akan kita temui disini ya mbak...

    BalasHapus
  24. Aaiih pengen banget kesini, kak. Waktu ke Balikpapan 2019 lalu waktunya sangat sempit. Semoga bisa ke Balikpapan lagi dan mau extend lebih lama deh, biar bisa explore lebih banyak tempat

    BalasHapus
  25. nama Wain baru denger, kalau nama Ulin udah pernah denger hehe
    Balikpapan ini banyak banget wisata alamnya ya, aku suka

    BalasHapus

Holaaa...!
Terimakasih ya sudah berkunjung ke sini.
Mohon maaf komentar kudu dimoderasi sebelum dipublikasi.